Salah satu kunci sukses adalah mendapatkan dukungan banyak orang. Akan tetapi, dukungan yang tulus tidak mudah begitu saja bisa didapatkan semua orang. Lalu, bagaimana agar kita bisa mendapatkan dukungan dari orang-orang di sekitar kita? Ternyata, salah satu kuncinya adalah dengan memenangkan hati orang lain. Dalam artikel kali ini, kita akan membahas hal penting yang sering dianggap sepele dan dilupakan. Bagaimana membuat orang lain merasa penting, sehingga dengan begitu Anda bisa memenangkan hati mereka dan mendapatkan dukungan dalam kehidupan pribadi maupun karir Anda.
Pemikir besar selalu mencoba untuk berasumsi baik kepada setiap orang yang ditemuinya. Ia akan mendahulukan prasangka yang positif dari seorang yang tidak ramah sekalipun. Ia yakin bahwa setiap orang pasti memiliki sisi baik yang mungkin saja belum diketahui atau belum berhasil digali oleh orang-orang di sekitarnya. Pemikir besar adalah mereka yang mau memulainya.
Sebagai contoh, ketika semua orang di kantor merasa takut dengan bos yang galak, seorag pemikir besar akan mencoba mencari sisi baik dari bos tersebut dan mendahulukan pemikiran atau asumsi terbaik tentangnya. Dengan begitu, di saat yang lain tidak berani menghadap bos secara langsung untuk menyampaikan gagasannya, seorang pemimpin besar justru mampu menembus dinding-dinding pertahanannya. Siapa sangka, ternyata atasan mereka merupakan orang yang menyenangkan dan mampu diajak berbicara baik-baik. Terkadang masalahnya adalah banyak orang yang tidak mencobanya.
Ketika Anda membantu orang lain merasa penting, Anda membantu diri Anda merasa penting pula. Hal ini dikarenakan, kegiatan membantu orang lain akan membuat Anda memiliki nilai dan penghargaan terhadap diri sendiri. Akan timbul semaacam perasaan puas dan lega ketika Anda membantu orang lain. Bermanfaat bagi orang lain membuat Anda merasa lebih berarti. Oleh karena itu, membuat orang lain merasa dirinya penting akan berpengaruh secara langsung kepada penghargaan Anda terhadap diri Anda sendiri di satu sisi dan membuat orang lain lebih menghargai diri Anda, di sisi yang lain.
Selanjutnya, sikap apa saja yang bisa membuat orang lain merasa bahwa dirinya penting? Apa yang perlu Anda lakukan agar membuat orang lain merasa penting dan dihargai?
Berilah penghargaan kepada orang lain dengan cara tunjukkan bahwa Anda tidak akan sanggup melakukan apa-apa tanpa mereka. Ucapkan hal-hal sepele yang memberikan dampak besar seperti
“Terimakasih banyak atas bantuannya. Saya tidak tahu apa jadinya jika Anda tidak membantu saya”
“Kamu benar-benar telah menolongku. Saya tidak tahu akan seperti apa jadinya jika Anda tadi tidak melakukannya.”
Penghargaan kepada orang lain juga bisa diungkapkan dengan memberikan kepercayaan atau amanah kepada mereka. Dipercaya oleh orang lain adalah sebuah anugerah. Mendapatkan kepercayaan dan amanah/tiugas dari orang lain menandakan bahwa Anda bisa dipercaya dan diandalkan.
Beri penghargaan kepada orang lain dengan cara memujinya secara tulus. Pujilah orang lain atas hal-hal kecil yang mereka lakukan. Dengan memuji hal-hal yang kecil, itu menunjukkan bahwa Anda benar-benar perhatian atas detail yang mereka lakukan. Ketika Anda memuji orang lain secara umum, itu akan terlihat seperti basa-basi. Namun ketika Anda memuji orang lain karena detail yang ia lakukan, Anda telah membuatnya merasa penting dan diperhatikan.
Sebagai contoh ketika Anda ingin memuji teman Anda yang berhasil memasukkan bola ke gawang. Sebagian orang akan memberikan selamat dan mengatakan bahwa permainan yang ia lakukan sungguh bagus. Namun Anda perlu memuji ornag tersebut dengan kalimat seperti “Saya suka sekali ketika Anda di babak kedua tadi bisa mengelabui lawan dan pada akhirnya bisa menciptakan gol yang sempurna sampai penjaga gawang kewalahan”
Buat orang lain merasa penting dengan mengirimkan pesan secara personal, bukan ditujukan untuk umum. Telepon mereka secara khusus untuk menanyakan kabar tertentu atau mengucapkan selamat atas keberhasilan yang baru mereka dapatkan. Jika Anda ada waktu, luangkan waktu untuk melakukan perjalanan khusus menemui mereka. setidaknya dua bulan sekali.
Memanggil orang lain dengan menyebut nama mereka
Bagi Anda yang memiliki kesulitan mengingat atau menghafalkan nama orang, strategi berikut perlu Anda coba :
Ucapkan nama mereka dengan benar dan mengeja dengan benar. Kalau keliru, orang akan merasa bahwa Anda merasa dirinya tidak penting. Jika Anda tidak mengenalnya, tambahkan sapaan yang baik dan terhormat kepada mereka.
Sebut nama mereka dengan cara yang menyenangkan telinga mereka . Mengapa demikian? Nama seseorang adalah salah satu kata yang memiliki emosional yang sangat kuat bagi mereka. Tapi hal itu belum tentu seberapa sering anda katakan nama seseorang, namun lebih pada bagaimana anda mengatakannya. Hal ini dapat terbantu dengan cara anda berlatih mengatakan nama seseorang untuk satu atau dua menit sampai anda merasakan adanya emosional yang kuat. Ketika anda menyebutkan nama mereka lebih menyentuh dibanding orang lain yang mereka kenal, mereka akan menemukan bahwa anda lah yang paling berkesan.
Pastikan anda mendengar nama orang tersebut dengan jelas. Minta mereka mengulangi namanya saat berkalan jika Anda belum mendengar namanya dengan jelas.
Gunakan nama orang yang baru dikenal tersebut pada awal-awal anda memulai percakapan. Hal ini akan memudahkan Anda untuk mengingat nama seseorang.
Tanyakan sejarah namanya. Salah satu cara untuk menunjukkan kepada orang lain bahwa kita menghargai mereka dan membuatnya merasa penting dan dihargai adalah dengan menanyakan sejarah namanya. Seseorang akan senang jika ditanya tentang asal-usul namanya. Hal ini dikarenakan nama adalah sesuatu yang sangat personal.
Menjaga tingkat energi
Anda harus menjaga fokus dan konentrasi Anda kapanpun, termasuk ketika sednag berkenalan dengan orang lain. Kalau Anda tidak bisa konsentrasi dan benar-benar memperhatikannya, kemungkinan sulit mengingat namanya akan sangat besar.
Akui saja bahwa Anda lupa namanya
Jangan ragu untuk menanyakan kembali nama seseorang ketika Anda lupa atau tidak hapal. Bila Anda sudah berusaha mengingat-ingat nama lawan bicara Anda, dan Anda merasa tak enak karena ia tampaknya masih ingat sekali nama Anda, akui saja terus terang. “Sori, aku lupa namamu.” Teman Anda pasti akan senang memberitahukannya pada Anda. Namun jika Anda tidak bertanya, itu hanya akan menjebak Anda.
Jangan memonopoli kebanggan diri sendiri. Investasikanlah!
Dalam hidup, terkadang kita sering dibutakan oleh suatu pencapaian atau keberhasilan. Ketika kita mendapatkan penghargaan atau prestasi, kita sering lupa untuk tetap rendah hati dan tidak berbangga diri. Salah satu kunci untuk membuat orang di sekeliling Anda merasa penting dan pada akhirnya menjadi tim kerja Anda yang baik adalah jangan membuat prestasi atau kebanggaan hanya berpusat pada diri Anda.
Ada suatu kisah tentang dua orang manager yang sama-sama baru saja mendapatkan penghargaan dari perusahaab. Ketika disuruh memberikan kata sambutan, manager yang pertama selalu menyebut dirinya dan menyampaikan bahwa keberhasilannya ini adalah berkat kerja keras dan kesungguhannya. Sedangkan manager yang kedua dalam kata sambutannya lebih banyak menyebut dan membanggakan tim yang ada di belakangnya.
Selanjutnya, dampak apa yang diterima kedua manager tersebut? Manager kedua yang ikut memberikan apresiasi dan menganggap penting kontribusi tim berhasil membuat tim nya bekerja lebih semangat dari sebelumnya. Selain itu, ia juga menjadi lebih dicintai oleh bawahannya.
Jangan buat prestasi atau kebanggan hanya terpusat pada diri Anda. Investasikan atau relakanlah untuk orang lain. Dengan “berbagi” prestasi dan penghargaan, Anda tidak akan kehilangan penghargaan tersebut.
Pemimpin yang dicintai dan didukung penuh oleh timnya adalah mereka yang bisa menyalurkan parasaan bangga tersebut sampai ke level bawah. Sehingga seluruh tim bisa ikut merasakan hal yang sama. Investasikan pujian dari atasan Anda dan teruskanlah ke bawahan Anda.
Orang yang membanggakan diri sendiri tidak akan disukai. Karyawan akan kabur jika usahanya tidak dihargai dan diakui. Sebaliknya, penghargaan dan pujian adalah investasi besar karena dapat membuat karyawan bekerja lebih baik dan semangat
Pujian itu seperti uang, dapat diinvestasikan untuk menghasilkan deviden yang lebih besar. Meneruskan penghargaan kepada anak buah akan membuat mereka bekerja bahkan lebih giat di tahun berikutnya.
Sekian pembahasan keseluruhan tentang cara agar kita bisa mendapatkan dukungan yang tulus dari orang lain. semoga tips nya bermanfaat ya. Jangan lupa untuk di share ke teman atau saudara 🙂